Tuesday, July 21, 2020

3 Rahasia Agar Mempercepat Kontraksi Dan Persalinan


Hay bunda, pasti bunda sudah tidak sabar untuk bertemu dengan si buah hati yang akan datang kedalam dunia ini. Nah disini kita akan membahas tentang rahasia agar saat persalinan bunda bisa lancar dan tepat pada Hari Perkiraan Lahir (HPL). Tujuan saya membuat artikel ini dikarenakan bahwa banyak sekali bunda yang melewati HPL atau telat, sudah masuk HPL tapi belum merasakan kontraksi, nah disini kita akan bahas semuanya rahasianya agar Hari Perkiraan Lahir bisa tepat sasaran.

Agar hari perkiraan lahir atau HPL tepat sasaran maka bunda harus mengetahui beberapa metode yang harus bunda lakukan agar ketika HPL sudah didepan mata bunda sudah mengalami kontraksi yang kuat dari adek bayi. Dan saya sendiri menemukan cara agar persalinan lancar dan kontraksi cepat ini berdasarkan informasi dari bunda-bunda yang sudah pernah melahirkan, jadi semoga artikel ini bisa menjadi referensi bunda agar saat sudah mau memasuki HPL bunda sudah merasakan kontraksi dan melahirkan bayi yang lucu.

1. Buah Nanas

Buah nanas adalah buah yang harus dihindari ketika hamil muda, karena daging dalam buah nanas ini sangatlah panas dan tentunya sangat berbahaya jika dikonsumsi pada ibu hamil muda. Tetapi pernah terbesit dalam fikiran tidak sih kalau buah nanas matang ini ternyata mampu mempermudah memancing kontraksi pada ibu hamil yang sudah memasuki Hari Perkiraan Lahir (HPL). Misalkan HPL tanggal 27 dan bunda belum merasakan apapun maka bunda boleh mengkonsumsi buah nanas pada tanggal 25-27 itu, tetapi jangan terlalu banyak ya bunda, karena buah nanas ini sangatlah panas, dan usahakan jangan buah nanas muda, karena ini bisa sangat berbahaya.

Ketika sudah memakan buah nanas usahakan untuk berhubungan dengan suami, tujuannya adalah agar jalan bayi bisa sedikit lebih longgar lagi. Oh iya lupa, usahakan ketika memakan buah nanas jangan melebihi setengah ya bunda.

2. Buah Durian

Buah durian ini juga sebenarnya buah yang harus dihindari ketika hamil muda atau saat memasuki trimester satu dan dua. Tapi cara ini ternyata sangat ampuh untuk memancing janin agar segera terjadi kontraksi. Cara ini merupakan tips dari tante saya dulu, dan cara ini saya berikan kepada bunda semua untuk dijadikan referensi.

Cara mengkonsumsinya juga sangat mudah bunda, tetapi ketika memakan buah durian usahakan ketika malam hari, dan ketika sudah memakan buah durian usahakan jangan terlalu banyak ya bunda. Usahakan juga ketika usai memakan buah durian langsung berhubungan dengan suami.

3. Minyak Kelapa

Minyak kelapa ini adalah sebuah kearifan lokal tanah jawa, minyak kelapa ini dulu sering digunakan untuk wanita jawa yang sudah mengandung. Istilah dalam tanah jawa adalah "Ngelentik" atau membuah minyak kelapa dan mengkonsumsinya.

Untuk membuat minyak kelapa ada cara khususnya ya bunda, tidak sembarang buah kelapa. Caranya bunda cukup mencari buah kelapa yang tangkainya terdapat satu buah kelapa, jadi kebanyakan satu tangkai berisi banyak buah kelapa nah disitu bunda harus mencari yang satu tangkainya hanya berisi satu buah.

Cara ini biasa digunakan masyarakat jawa untuk mempercepat persalinan ibu-ibu yang sedang hamil. Nah ternyata tradisi ini sampai sekarang masih digunakan.

4. Sesering  Mungkin Berhubungan Badan [Penting]
Ini merupakan sebuah pengalaman pribadi dari saya karena memang saat saya sedang menulis artikel di blog ini istri saya dalam keadaan hamil muda. Nah blog ini saya perbarui pada tanggal 29 November 2020, singkat cerita Hari Perkiraan Lahir (HPL) istri saya adalah tanggal 27 November 2020 nah istri saya melakukan USG pada tanggal 9 November 2020.

Ketika USG berat badan janin sudah masuk 3 Kilo 3 Ons, langsung panik saya dan istri karena janin sudah seberat itu tapi belum ada kontraksi asli dari si kecil. Lalu pada saat itu dokter spesialis bilang untuk melakukan hubungan intim secara rutin dan buang didalam agar mampu merangsang terjadinya kontraksi yang asli. Tanpa pikir panjang dari rumah saya dan istri melakukan hubungan suami istri, dan tidak tanggung-tanggung berulang kali melakukannya. Dan alhamdulillah pada tanggal 12 November 2020 pagi keluar lendir disertai darah dan alhamdulillah jam 3 Sore si kecil lahir dengan selamat bersama istri saya dengan berat 3 Kilo 1 Ons dan panjang 51cm.

Gimana bunda sudah tau kan apa saja yang membuat cepat kontraksi, semua yang saya tulis ini saya ambil langsung dari narasumber ibu-ibu yang sudah pernah melakukan persalinan secara lancar. Semoga artikel ini dapat membantu bunda untuk mempercepat persalinan dan kontraksi ya bunda. Salam


EmoticonEmoticon